Daftar munisipalitas di Daerah Ibukota Brussel

Daftar munisipalitas di Daerah Ibu kota Brussel[1][2] (bahasa Prancis: Région de Bruxelles-Capitale, bahasa Belanda: Brussels Hoofdstedelijk Gewest) mencakup 19 munisipalitas yang merupakan subdivisi politik Daerah Ibukota Brussel.[3] Pemerintah munisipalitas bertanggung jawab untuk mengurus masalah lokal, seperti penegakan hukum dan perawatan sekolah dan jalan.[4] Administrasi munisipalitas dijalankan oleh wali kota, dewan dan eksekutif.[4]

Pada tahun 1831, Belgia terbagi menjadi 2.739 munisipalitas, termasuk 19 di Daerah Ibu kota Brussel (yang saat itu belum ada).[5] Tidak seperti munisipalitas lain di Belgia, munisipalitas yang terletak di Daerah Ibu kota Brussel tidak digabung dengan yang lain selama penggabungan beberapa munisipalitas pada tahun 1964, 1970 dan 1975.[5] Namun, beberapa munisipalitas di luar Daerah Ibu kota Brussel telah digabungkan dengan Kota Brussel dalam sejarah, seperti Laken, Haren, dan Neder-Over-Heembeek, yang digabung dengan Kota Brussel pada tahun 1921.[6]

Munisipalitas terbesar di Daerah Ibu kota Brussel adalah Kota Brussel yang memiliki luas sebesar 32,6 km² dan jumlah penduduk sekitar 175.534 jiwa. Munisipalitas yang paling sedikit penduduknya adalah Koekelberg dengan 21.525 penduduk, sementara munisipalitas terkecil adalah Saint-Josse-ten-Noode dengan luas 1,1 km². Munisipalitas Saint-Josse-ten-Noode juga merupakan yang terpadat, dengan tingkat kepadatan penduduk sebesar 24.847 jiwa per km².

  1. ^ "The Belgian Constitution (English version)" (PDF). Belgian House of Representatives. January 2009. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2011-07-06. Diakses tanggal 2009-06-05. Article 3: Belgium comprises three Regions: the Flemish Region, the Walloon Region and the Brussels Region. Article 4: Belgium comprises four linguistic regions: the Dutch-speaking region, the French speaking region, the bilingual region of Brussels-Capital and the German-speaking region. 
  2. ^ "Brussels-Capital Region: Creation". Centre d'Informatique pour la Région Bruxelloise (Brussels Regional Informatics Center). 2009. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2009-04-29. Diakses tanggal 2009-06-05. Since 18 June 1989, the date of the first regional elections, the Brussels-Capital Region has been an autonomous region comparable to the Flemish and Walloon Regions.  (All text and all but one graphic show the English name as Brussels-Capital Region.)
  3. ^ "Communes of the Brussels-Capital Region". Centre d'Informatique pour la Région Bruxelloise (Brussels Regional Informatics Center). 2009. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2004-06-06. Diakses tanggal 2009-04-05. 
  4. ^ a b "Managing across levels of government" (PDF). OECD. 1997. hlm. 107, 110. Diakses tanggal 2009-04-05. 
  5. ^ a b Picavet, Georges (29 April 2003). "Municipalities (1795-now)". Georges Picavet. Diakses tanggal 2009-04-05. 
  6. ^ "Brussels Capital-Region". Georges Picavet. 4 June 2005. Diakses tanggal 2009-04-05. 

© MMXXIII Rich X Search. We shall prevail. All rights reserved. Rich X Search